17 March 2008

Bersih Bersih Komputer

Bersih-Bersih Software :
Biasanya komputer yang sudah lama dipakai sering jarang dibersihkan (dalam hal ini bukan kotoran debu) tapi semakin banyak data menambah atau pemakaian komputer semakin banyak pula temporary dokumen yang sudah kita buka. Biasanya orang awam jarang sekali membersihkan jejak-jejak pemakaian komputer, hal ini akan menambah beban kapasitas pada harddisk anda. Untuk menghemat waktu kita langsung aja coy.. .
1.Buka Windows Explorer Anda
2.Klik Tools pada toolbar
3.Lalu klik Folder Options


(maka akan muncul tampilan folder option)



4.Setelah itu klik tab View



5.Centang bulatan pada Show hidden files and folders



6.Lalu klik Apply dan OK
7.Maka tampilan akan kembali ke Windows Explorer
8.Buka C:\Documents and Settings\nama komputer anda



9.Buka Folder My Recent Document



10.Hapus semua file yang berextensi shortcut
11.Buka Folder Local Settings



12.Buka folder Temporary Internet (Jika komputer anda sering browsing internet). Jika tidak abaikan saja
13.Selanjutnya buka folder Temp



14.Hapus semua file yang ada di folder Temp
15.Jika ketika dihapus dan keluar keterangan seperti dibawah ini lalu klik OK, maka file yang tidak bisa dihapus abaikan saja, .



16.Selanjutnya buka folder History



17.Hapus semua
18.Setelah semuanya beres dilakukan, maka kembalikan lagi ke posisi semula yaitu mengaktifkan kembali hidden file dengan mencentang :Do not show hidden files and folder



19.Klik Apply lalu OK
20.Refresh Windows Explorer anda
21.Mungkin sekarang komputer anda sedikit lumayan cepat dan ringan.
!!!! ======== Selamat Mencoba ======= !!!!

No comments: